Aplikasi untuk Melihat Pergerakan Saham

Aplikasi untuk melihat pergerakan saham di handphone android atau iPhone itu ada banyak. Kamu bisa memilih mana yang paling cocok dan enak digunakan.

Buat pemula juga bisa?

Bisa banget dong, buat yang baru belajar investasi saham juga bisa. Tapi, pilih salah satu dulu mana yang mau digunakan. Soalnya, ada banyak aplikasi dengan fungsi dan fitur yang mirip-mirip.

Nah, di artikel ini akan dibahas beberapa aplikasi untuk melihat pergerakan saham. Dengan aplikasi ini, kamu bisa mengakses informasi dimanapun berada.

Isi Artikel

Aplikasi untuk Melihat Pergerakan Saham

Berikut ini beberapa rekomendasi aplikasi data saham Indonesia yang bisa kamu download.

1. RTI Business

RTI business, aplikasi untuk melihat pergerakan saham

RTI Business

Developer: RTI Infokom
500.000+ download

Rating: 4.5 out of 5.

Aplikasi pertama yang bisa kamu install adalah RTI Business. Ada banyak keuntungan yang kamu dapat kalau menggunakan aplikasi ini. Mulai dari data yang lengkap, kemudahan akses, dan aplikasinya ringan.

Buat pengguna HP android dan iPhone (iOS) ada semua. Tidak perlu khawatir nggak kebagian ya, hehehe.

Terus, fitur apa saja yang kita dapatkan?

Ada fitur kalender, di sini kamu bisa lihat jadwal aksi korporasi sebuah perusahaan. Apa tuh? Kamu bisa lihat jadwal dividen, right issue, stock split, dan tanggal-tanggal penting lainnya.

Buat lihat berita-berita penting yang ada di market atau saham yang dipilih juga bisa.

Bisa juga melihat laporan keuangan perusahaan selama 4 tahun ke belakang. Nggak cuma laporan keuangan aja, ada rasio-rasio penting yang bikin kamu mudah menilai bagaimana perusahaan itu.

Ada fitur lain yang menarik nih, RTI Business menambahkan fitur terkait analisa transaksi. Di fitur analisa ini merupakan rincian dari 10 broker teratas yang bertransaksi di suatu saham.

2. Data Saham Indonesia

Data Saham Indonesia
Developer: Kajo Kangin Studio
100.000+ download

Rating: 4.5 out of 5.

Data Saham Indonesia ini cocok banget buat kamu yang bingung mau ngambil atau transaksi saham apa di Bursa Efek Indonesia (Indonesia Stock Exchange – BEI/IDX).

Ada banyak fitur yang bakal kamu dapat ketika menggunakan aplikasi ini. Mulai dari indikator terknikal, sinyal beli dan jual, data akumulasi distribusi, data NBSA (net buy sell asing).

Ada juga fitur lain seperti lebih dari 900 data saham dan 25 index bursa saham Indonesia, data fundamental, account & portfolio management. Pokoknya masih banyak lagi fitur menarik dari aplikasi Data Saham Indonesia ini.

3. Poems

POEMS ID – Saham & Reksa Dana Online
Developer: PT.Phillip Sekuritas Indonesia
100.000+ download

Rating: 4 out of 5.

Rekomendasi aplikasi data saham Indonesia yang bisa kamu coba selanjutnya adalah Poems. Aplikasi ini cukup populer lho, apalagi dilengkapi dengan fitur online trading yang bisa mengetahui perkembangan harga secara real time.

Sebelum bisa login ke aplikasi ini, kamu harus mendaftar dulu sebagai nasabah Poems. Jadi nasabah dulu di Philip Sekuritas Indonesia dan dapatkan akses ke aplikasinya.

Tapi, kalau belum jadi nasabah juga nggak apa-apa kok. Di halaman depan aplikasi ini, kamu bisa melihat pergerakan kurs yang update.

4. Stockbit

Stockbit – Stock Investing for Millenials
Developer: Stockbit – Data. News. Chart. Trading & Investing
100.000+ download

Rating: 4.5 out of 5.

Katanya, aplikasi ini diklaim sebagai aplikasi investasi untuk milenial. Dengan tampilan yang simple, dan ada komunitas buat para pemula berdiskusi tentang saham di sini.

Jadi, Stockbit itu selain bisa digunakan untuk trading, aplikasi ini juga bisa jadi sebuah forum untuk investor. Kamu bisa berdiskusi dengan investor lainnya di Stockbit ini.

Misalnya nih, kamu bingung akan membeli saham A atau nggak. Tinggal tanya saja di aplikasi ini. Akan ada banyak pakar yang membantu menjawab kegundahanmu, hehehe.

Kalau mau trading, kamu tinggal buka rekening dana investor. Daftarnya mudah dan cepat kok, nggak ribet deh pokoknya.

Fitur lain yang dimiliki aplikasi Stockbit adalah analytics. Tampilannya beragam, ada bentuk chart, stock screener, dan chartbit.

Selain itu, ada fitur unik yang disediakan Stockbit, yaitu demo trade. Kamu bisa mencoba trading dengan modal 100 juta rupiah untuk trading. Tapi, itu demo ya, bukan uang sesungguhnya.

Itu tadi beberapa rekomendasi aplikasi untuk melihat pergerakan saham.

Baca juga: Aplikasi android untuk kehidupan sehari-sehari

Penutup

Buat yang masih pemula atau ingin belajar saham, banyak lho ilmunya di forum-forum. Tinggal belajar aja dari yang udah ekspert di bidang ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *