Build Fanny Hemat Energi dan Tersakit – Terbaru

Build Fanny hemat energi dan tersakit di Mobile Legends Bang Bang ini bisa kamu ikuti. Bukan hanya untuk pemain lama saja ya. Buat pemula atau pemain baru bisa mencoba pakai rekomendasi item ini.

Coba dulu aja build Fanny tersakit dan hemat energi setelah update 2021 dan 2022 ini bukan di rank. Sekalian lemesin tangan kalau memang belum terbiasa pakai Fanny ML gitu.

Kamu juga bisa latihan sambil setting emblem yang pas. Bisa pakai Assassin atau Fighter, tinggal sesuaikan saja dengan kebiasaan kamu.

Isi Artikel

Build Fanny Hemat Energi dan Sakit

Build Fanny tersakit dan hemat energy berikut ini bisa kamu coba sendiri ya.

  • Raptor Machete
  • Warrior Boots
  • Bloodlust Axe
  • Blade of the Heptaseas
  • Queen’s Wings
  • Immortality

Kenapa pakai item-item tersebut? Kita bahas satu per satu ya.

Raptor Machete

raptor machete

Item pertama yang harus dibeli adalah Raptor Machete. Item ini akan memberi +30 Extra Physical ATK, +15% Physical PEN, dan ada unique +5-% damage ke monster.

Jadi, item ini cocok digunakan untuk mengalahkan monster hutan (jungle). Selain penambahan Physical ATK dan Physical PEN, item ini juga akan membuat Retribution berkerja pada lawan.

Fanny juga bisa mendapatkan EXP tambahan ketika mengalahkan monter hutan, HP dipulihkan saat membunuh creeps, dan mereduksi movement speed jika menggunakan Raptor Machete ini.

Warrior Boots

warrior boots

Item sepatu ini akan memberikan +22 Physical Defense dan punya unique +40 Movement SPD.

Warrior Boots ini dibutuhkan biar pergerakan Fanny juga meningkat. Soalnya, tali Fanny kan nggak mesti berhasil membawanya menjauh dari musuh ya.

Selain itu, ada tambahan Physical Defense yang diberikan item ini. Dan itu akan terus meningkat jika Fanny kena basic attack.

Boodlust Axe

bloodlust axe

Item ini akan memberikan +70 Extra Physical ATK, +10% CD Reduction, dan punya unique +20% Spell Vamp.

Menggunakan item ini akan membuat serangan Fanny jadi makin sakit. Selain itu, kamu bakal dapat tambahan Physical ATK dan pengurangan cooldown.

Blade of the Heptaseas

blade of the heptaseas

Item Blade of the Heptaseas akan memberikan +70 Extra Physical ATK, +250 HP, dan ada unique +15 Physical PEN.

Blade of the Heptaseas akan meningkatkan serangan juga pertahanan dari Fanny. Item ini juga punya efek pasif, Ambush yang akan meningkatkan basic attack ketika penggunanya terkena serangan lawan selama 5 detik.

Queen’s Wings

queen's wings

Item ini memerikan +15 Extra Physical ATK, +1000 HP, dan +10% CD Reduction.

Queen’s Wings ini adalah item defense yang bikin HP Fanny jadi semakin tebal. Selain itu ada efek Demonize yang akan mengurangi kerusakan pada hero dan meningkatkan lifesteal.

Immortality

immortality

Immortality akan memberikan +800 HP dan +40 Physical Defense.

Item ini, selain meningkatkan HP dan Physical Defense juga punya unique pasif yaitu bangkit kembali. Jadi, setelah hero terbunuh, maka akan bangkit lagi dan mendapatkan 15% HP.

Item di atas, jika sudah terbeli semua, maka di akhir pertandingan bisa mengubah susunan item. Kamu bisa mengganti Raptor Machete dan Warrior Boots dengan item attack biar makin sakit.

Kamu bisa menggantinya dengan item seperti Rose Gold Meteor atau Blade of Despair misalnya. Selain sakit, build itu juga merupakan build Fanny hemat energi.

Emblem Fanny Tersakit

Ketika pakai Fanny, kamu bisa memilih mau pakai emblem Assassin atau Fighter.

Jika emblem Assassin, maka gunakan:

  • Bravery 3/3
  • Invasion 3/3
  • Bounty Hunter

Kalau pakai emblem Fighter:

  • Bravery 3/3
  • Invasion 3/3
  • Festival of Blood

Cara Agar Energi Fanny Tidak Cepat Habis

build fanny hemat energi
vcgamers.com

Selain build Fanny hemat energi terbaru, kita juga harus tahu cara main Fanny hemat energi dong. Soalnya, kalau item Fanny sudah mendukung, tapi cara main kita jelek, ya jadi sama aja dengan Fanny darat tuh nanti.

Ikuti tutorial berikut ini biar main Fanny makin jago dan bisa melakukan split push dengan mudah.

1. Latihan Memakai Kabel

Kamu harus membiasakan diri menggunakan kabel dengan efektif. Soalnya, Fanny ini merupakan hero yang boros energy.

Diharapkan, dengan latihan kabel, kamu jadi terbiasa pakai Fanny. Jadi, ketika build Fanny hemat energi jadi, pergerakan kita jadi makin efektif dan selalu kena musuh.

2. Buff Ungu

Fanny ini wajib banget dapat buff ungu selama permainan. Buff ungu ini akan membantu menekan penggunaan energy ketika Fanny menggunakan kabel dan skill. Jadi, energinya nggak gampang habis saat digunakan.

3. Jangan Pakai Kabel untuk Farmin

Ketika di hutan buat junggling, jangan gunakan kabel ya saat farming. Atau, cukup gunakan 1 kabel saja ketika farming. Hal ini bertujuan untuk menghemat energi biar nggak habis saat ada hero lawan datang.

4. Serangan Harus Selalu Kena Lawan

Pastikan untuk selalu mengenai hero musuh ketika melakukan serangan. Jika kita berhasil memberikan damage ke hero lawan, maka energy Fanny dapat kembali sedikit.

Penutup

Build Fanny hemat energi atau mana di atas semoga bisa membuat kamu makin jago main hero ini ya. Pelajari juga setting Mobile Legends yang benar biar enak mainnya.

Pertanyaan

Berikut beberapa pertanyaan tentang build Fanny hemat energi yang mungkin kamu juga punya uneg-uneg yang sama.

Apa build Fanny tersakit?

Build Fanny tersakit adalah Raptor Machete, Warrior Boots, Bloodlust Axe, Blade of the Heptaseas, Queen’s Wings, Immortality. Mendekati late game, kamu bisa mengganti Raptor Machete dan Warrior Boots dengan Rose Gold Meteor dan Blade of Despair.

Bagaimana cara agar energi Fanny tidak cepat habis?

Cara agar Fanny hemat energi adalah dengan menggunakan build yang tepat. Selain itu, harus selalu dapat buff ungu dan serangan ke hero lawan wajib kena.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *