Cara Cek RAM Laptop dan Komputer

Cara cek RAM laptop dan komputer dengan mudah dan cepat.

Kamu tentu tahu apa itu RAM kan?

RAM adalah kependekan dari Random Access Memory, salah satu komponen komputer yang punya peranan penting.

Komponen ini merupakan sebuah penyimpanan data sementara. RAM berisi data yang bisa diakses secara acak atau nggak tergantung pengaturan tata letaknya.

Data yang berada di dalam RAM ini bisa hilang saat kamu menonaktifkan laptop atau komputer. Atau, bisa juga ketika daya listrik ke power supply dicabut.

Biasanya, kapasitas RAM menjadi faktor orang membeli sebuah laptop. Biar nggak gampang hang gitu niatnya. Atau, kalau tidak, kapasitas RAM akan ditambah setelah membeli.

Nah, gimana cara cek RAM laptop atau komputer?

Berikut ini beberapa cara untuk mengecek RAM yang terpasang dalam laptop kamu.

Isi Artikel

Cara Cek Kapasitas RAM Laptop

Cek kapasitas RAM ini bisa dilakukan dengan berbagai cara. Kamu bisa mengetahui kapasitas RAM lewat Control Panel, CMD, ataupun dxdiag.

Kita bahas satu per satu ya caranya.

Cek RAM Lewat Control Panel

Cara pertama lihat kapasitas RAM adalah melalui Control Panel. Kamu udah tahu kan cara buka Control Panel?

Kalau di Windows 10, ketik aja di kolom search Control Panel“. Nanti bakal langsung masuk ke Control Panel.’

Bisa juga masuk ke Windows Explorer, lalu klik kanan di My Computer, terus klik Properties. Nah, kamu bakal diarahkan langsung ke informasi spesifikasi komputer atau laptopmu.

Buat yang pengen coba lewat Control Panel, bisa ikuti langkah di bawah ini.

  1. Setelah masuk Control Panel, klik System and Security.
  2. Kemudian pada bagian System klik View amount of RAM and processor speed.
  3. Nah, kamu akan masuk ke halaman System di dalam laptop.
  4. Lihat deh di bagian Installed memory (RAM), itu menunjukkan RAM yang ada di laptop kamu.

Cara Cek RAM Laptop Melalui CMD

Cara ini sama mudahnya dengan yang pertama. Tentu kamu harus masuk ke Command Prompt terlebih dahulu.

  1. Masuk ke CMD bisa dengan pencet tombol Windows + R, kemudian ketik CMD dan tekan enter.
  2. Kalau sudah masuk CMD, ketikkan systeminfo | findstr /C:”Total Physical Memory”
  3. Kemudian tekan saja enter.
  4. Tunggu sebentar dan akan keluar angka yang menunjukkan ukuran RAM pada laptop kamu.

Cek Ukuran RAM Lewat Dxdiag

Lewat dxdiag sebenarnya mirip dengan pakai CMD. masuk dulu ke Run (tekan tombol Windows + R).

  1. Setelah masuk ke Run, ketikkan dxdiag.
  2. Akan muncul DirectX Diagnostic Tool, lihat di bagian Memory.
  3. Angka tersebut merupakan ukuran RAM yang terpasang di laptop kamu.

Cara Cek Tipe DDR RAM

Sebenarnya kamu bisa mengecek tipe RAM DDR berapa menggunakan command prompt. Tapi, sekarang kita mau pakai cara lain. Kita gunakan aplikasi bernama Speccy.

  1. Pertama, tentu download dulu aplikasi Speccy, tenang gratis kok.
  2. Setelah berhasil download, install aplikasi tersebut.
  3. Kalau instalasi selesai, buka aplikasi Speccy.
  4. Nah, kamu bisa lihat tuh spesifikasi yang ada di laptop.
  5. Klik pada bagian RAM, akan terlihat detail RAM yang terpasang.

Dengan menggunakan bantuan aplikasi ini kamu bisa tahu tipe RAM yang digunakan. Apakah itu SDR, DDR1, DDR2, DDR3, atau DDR4.

Cek RAM yang Terpakai

Kalau kamu penasaran seberapa banyak sih RAM yang terpakai saat kamu mengunakan laptop atau PC, bisa gunakan Task Manager.

Membuka Task Manager ini bisa kamu lakukan dengan kombinasi tombol CTRL + ALT + Del. Cara ini bisa digunakan untuk Windows 7, 8, ataupun 10. Setelah menekan ketiga tombol itu, pilih Task Manager.

  1. Kalau nggak mau pakai cara di atas, bisa juga klik kanan di Taskbar, terus klik Task Manager.
  2. Setelah Task Manager terbuka pilih tab Performance.
  3. Lihat bagian Memory.
  4. Nah, itu adalah pemakaian RAM di laptop kamu.

Penutup

Cara cek RAM laptop di atas bisa kamu cobain satu satu ya.

Kalau kamu pengen cek detail spesifikasi RAM di laptop atau PC paling enak sih pakai aplikasi. Bisa Speccy, CPU Z, atau software lain untuk mengecek spesifikasi laptop.

Semoga cara di atas dapat membantu para pemilik laptop Asus, Dell, HP, Toshiba, Lenovo, dan notebook merk lainnya.

Oia, kalau mau tau RAM masih bagus apa tidak, sepertinya lebih baik ditanyakan ke ahlinya aja ya, hehehe.

Sampai jumpa lagi ya 🙂

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *